DFSK Rakit Mobil Listrik di Cikande, Siap Saingi Wuling Air ev

DFSK rakit mobil listrik di Cikande yang akan bersiap menjadi pesaing Wuling Air ev. PT Sokonindo Automobile (DFSK) tengah berencana untuk merakit mobil listrik di Cikande, Serang, Banten. PT Sokonindo Automobil memastikan akan menjual mobil listrik mungil DFSK Mini EV dan Gelora E untuk pasar otomotif Indonesia, tepatnya pada semester satu 2023.
DFSK Mini EV hadir sebagai penantang Wuling Air EV ini sengaja di rakit di Cikande untuk menekan harga. Sebab selama ini, mobil DFSK yang beredar di Indonesia adalah produk impor dari China. Tak heran jika harganya cukup mahal.
DFSK Rakit Mobil Listrik di Cikande Mulai Tahun Depan
PT Sokonindo Automobile (DFSK) mulai tahun depan akan merakit mobil listrik secara lokal di Tanah Air. Pabrik DFSK yang telah beroperasi sejak tahun 2017. Keseluruhan investasi sudah mencapai lebih dari USD 150 juta atau setara Rp 2,3 triliun. Pembangunan pabrik ini sudah sesuai dengan standar industri 4.0, bahkan mendukung teknologi dan peralatan produksi robotik yang canggih.
Sebagai informasi, total lahan pabrik DFSK di Cikande mencapai 200 ribu meter persegi. Pabrik ini mendukung kapasitas produksi hingga 50 ribu unit per tahun. Tak hanya untuk memenuhi permintaan dalam negeri, namun pabrik ini juga akan menjadi basis produksi ekspor mobil DFSK hingga seluruh dunia, terlebih negara dengan setir kanan.
DFSK berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan dan pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia. Tentunya melalui berbagai teknologi yang dikembangkan dan teruji pada berbagai belahan dunia lainnya.
Komitmen ini bukan hanya sebatas memperkenalkan serta memberikan edukasi kepada masyarakat terkait kendaraan listrik. DFSK justru siap melanjutkan komitmen pada tahun 2023 dengan menghadirkan kendaraan listrik buatan dalam negeri hasil produksi anak bangsa. Bahkan turut menambah ragam jenis model yang ditawarkan.